Genre : Drama Fantasy
Score : 1.5/5
Sepertinya tahun ini tahunnya snow white yang lebih kenal di Indonesia sebagai putri salju. Bagaimana tidak, tahun 2012, kisah putri salju dan kurcaci telah diangkat berulang kali baik di layar lebar maupun di layar kaca, tentunya dengan modifikasi yang berbeda-beda. Menarik juga sih liat mereka mengembangkan kisah-kisah putri salju ini.
Kalo dalam film ini, ceritanya begini :
Putri salju besar tumbuh dalam belaian kasih sayang raja dan ratu. Kehidupannya sangat bahagia, begitu pula dengan rakyat yang dipimpin sang raja, hingga kemudian raja kehilangan hidupnya ketika sang ratu meninggal. Kegelapan kerajaan semakin kelam ketika raja salah memilih pendamping, pengganti sang ratu.