Rabu, 09 Juni 2010

MTV Movie Awards 2010 : The Winner

MTV Movie Award 2010 pun selesai digelar 7 Juni waktu jakarta kemaren. Dan seperti yang diduga sebelumnya, sang Vampire berpesta pora di ajang yang melibatkan pemirsa sebagai juri penentu kemenangan.

MTV Movie Awards memang mengutamakan popularitas di banding kualitas. Jadi tidak heran kalo apa yang sedang digandrungi pemirsa MTV yang notabene teenager semua akan berjaya di ajang ini. Dan saat ini Twilight lah yang berada di puncak kesuskesan. Bahkan saya bisa bilang kalo acara ini seolah-olah dibuat untuk mereka.

Belum lagi acara World Premiere nya serial Twilight Saga yang secara dua tahun berturut-turut secara exclusive diputar di acara ini.

Beberapa nominasi yang tidak seperti biasanya memang sangat kreatif. Best kiss, Best Fight, Best Villain dan bahkan ada best WTF moment

Acara ini benar-benar bebas. Selain nominasi di atas, juga bahasa sang pembaca nominasi dan pemenang penuh dengan bahasa jorok. Kalo nonton siaran ulangnya akan banyak terdengar TITTTTTTTTT.... tanda sang pembicara sedang melontarkan bahasa itu.

Anyway... inilah hasil lengkapnya!

Best Movie
‘The Twilight Saga: New Moon’

Best Male Performance
Robert Pattinson, ‘Twilight: New Moon’

Best Female Performance
Kristen Stewart, ‘Twilight: New Moon’

Breakthrough Performance
Anna Kendrick, ‘Up in the Air’

Best Villain
Tom Felton, ‘Harry Potter and the Half-Blood Prince’

Best Comedic Performance
Zach Galifianakis, ‘The Hangover’

Best Kiss
Kristen Stewart and Robert Pattinson, ‘Twilight: New Moon’

Best Fight
Beyonce Knowles vs. Ali Larter, ‘Obsessed’
Best WTF Moment
Naked Trunk Surprise — Ken Jeong (’The Hangover’)

Best Scared-as-S*** Performance
Amanda Seyfried, ‘Jennifer’s Body’
Global Superstar
Robert Pattinson

MTV Generation Award
Sandra Bullock

*Nominasi lengkapnya baca di sini

Well.. ga usah kecewa ya kalo film jagoan kalian ga menang. Meski film itu berjaya di festival2 film yang lebih besar dan berkualitas. Yup... inilah MTV Movie Awards

Tidak ada komentar: