Senin, 06 Agustus 2012

Ice Age 4 : Continental Drift (2012)

Genre : Animasi
Score : 3/5

Kawanan hewan yang 'aneh' ini kembali beraksi. Manny, Sid dan Diego kembali menunjukkan kekompakannya dalam menjalani sebuah petualangan yang sebenarnya tidak mereka inginkan.

Mother Nature "bergerak" dan penyebabnya adalah Scrat (tupai) pengejar kenari yang tidak ingin jauh dari buah kesayangannya itu (gambaran pergerakan bumi yang menyebakan terbentuknya benua di bumi cukup lucu). Pergerakan ini pula yang menyebabkan, tiga sekawan terpisah dengan rombongan. Mereka terbawa arus menuju lautan luas.
Di lautan itu mereka bertemu dengan bajak laut, yang ngotot ingin menguasai "kapal" mereka. Tapi tentu saja Manny, Sid dan Diego tidak menyerah begitu saja. Hasrat Manny kembali kumpul dengan isteri dan anaknya membuat dia berjuang sekuat tenaga mencari jalan pulang yang hanya diketahui oleh bajak lau tersebut. Dalam kisah ini, giliran Diego yang menemukan tambatan hatinya sementara Sid hanya bisa berbahagia dengan Neneknya yang sudah pikun.



***
Akhirnya nonton juga, setelah tertahan dengan film blockbuster yang lebih kuat pamornya.

Menikmati film animasi memang lebih menyenangkan, terutama di saat-saat kita lagi jenuh atau bete. Tidak perlu terlalu mikir banyak dan semua unsur hiburan ada di dalamnya. 3 karakter dalam film ini memang saling mengisi, tapi seperti biasa Sid selalu menjadi ice breaker di samping Scrat tentunya ya. Gw bahkan berpikir, harusnya Scrat dibuatkan satu film khusus saja. Kegilaannya terhadap kenari bener-bener selalu sukses bikin ngakak.



Animasi film ini terasa lebih bagus dibanding film sebelumnya. Unsur musikalnya juga menyenangkan. Cocok untuk menjadi tontonan keluarga. Sepanjang film, banyak penonton anak kecil yang ikut tergelak melihat aksi-aksi mereka. Meski film ini memang sangat menghibur, tapi kalo dari segi cerita tidaklah terlalu dalam. Alasan logis bajak laut ingin merampas kapal Manny juga tidak terlihat kuat. Atau chemistry antara Manny dan keluarganya juga tidak terasa feelnya. Bahkan friendship, salah satu tema yang ingin ditonjolkan dalam film ini lewat Peaches (anak Manny) dan Louis (tikus tanah) juga kurang nampol. Tapi paling tidak, lewat film ini ada pesan moral yang bisa ditangkap dan terutama bisa tertawa-tawa senang atau hanya lewat cengengesan aja sudah cukup.

Oia, Jennifer Lopez menjadi salah satu pengisi suara baru dalam film ini. Dia memerankan karaktere Shira, macan abu-abu, yang masuk dalam kawanan bajak laut.

Last but not least, pastikan jangan telat karena di awal film ada short movie tentang Maggie, little baby dari simpsons family di tempat penitipan bayi. Shor movienya bagus, cukup memorable, jadi jangan sampai kelewatan ya!


Tidak ada komentar: