Senin, 14 Maret 2011

Ip Man 2 - Perjuangan berlanjut

Genre : Action + Martial
Score : 4 of 5 stars

Master Yip diceritakan pada akhir film 1 nya mengungsi ke Hongkong. Di sana dia survive bersama isteri dan anaknya dengan membuka perguruan kungfu. Hanya saja tidak semudah yang diperkirakan, karena ada banyak birokrasi yang harus dilewati terlebih dahulu. Padahal mencari murid saja butuh perjuangan tersendiri.

Syarat yang pertama adalah dia harus bisa membuktikan bahwa layak menjadi seorang master atau guru kungfu. Dia harus diterima oleh para master yang sudah ada dengan mengalahkan mereka. Kemudian dia harus membayar pajak kepada aparat agar usahanya bisa aman. Syarat terakhir ditolak Yip. Tidak heran jika masalah selalu saja datang silih berganti.

Perpecahan antar master itu malah berakhir dengan persatuan ketika seni beladiri mereka dilecehkan oleh juara boxing dari negara barat. Mereka pun berusaha membungkam mulut juara itu, tentu saja Master Yip lah yang jadi pamungkasnya.



Entah kenapa saya suka film bergenre seperti ini. Adegan perkelahiannya terlihat natural dan tidak menggunakan effect sama sekali. Dibandingkan film 1 nya, Ip Man 2 ini lebih kental unsur fightingnya. Yang pertama justru dominan unsur dramanya, makanya secara emosional saya lebih suka Ip Man 1. Tapi Ip Man 2 justru menampilkan adegan-adegan breath taking dengan pertarungan-pertarungan yang ada. Ditambah Donnie Yen yang main film ini sangat cool aksi kungfunya mantab!!! Dan juga SAMMO HUNG! Udah lama ga nonton film baru dia bergenre martial art seperti ini. Udah keliatan tua banget, tapi masih lincah b^^d

Kalo suka film kungfu Mandarin, u should watch this!

Tidak ada komentar: