Kamis, 31 Mei 2012

Men in Black 3 (2012)

Genre : Action + Comedy
Score : 2/5
 
Film ini masuk dalam list most anticipated 2012 summer season. Tidak heran promosinya pun semakin gencar di mana-mana termasuk menggandeng salah satu mobile phone yang cukup terkenal.

Agen K menyimpan sebuah misteri masa lalu. Misteri yang sangat rahasia, hingga partner kerja, agen J, juga tidak bisa menguliknya lebih jauh. Tapi kaburnya Boris the Animal - Aargggghhh - dari penjara Lunar akhirnya menyeret J mendekati pintu rahasia K.

J harus ke masa silam, 40 tahun lalu, untuk memperbaiki situasi yang seharusnya dituntaskan K, agar kelak tidak menjadi ancaman manusia di Bumi.

***



Entah kenapa buat saya film ini membosankan. Saya berulang kali menguap dan memicingkan mata. Ngantuk! Untungnya film ini menampilkan ending cerita yang sedikit tidak tertebak dengan twist yang menarik. Film ini ditutup dengan sesuatu yang cukup memorable. Sejarah hidup J dan K sedikit terkuak di sini. Dulu saya ingatnya cuma, seorang polisi NYPD yang nyentrik direkrut K dan kemudian dinyatakan lulus sebagai agen MIB.

Sekali lagi endingnya oke dan sedikit menyentuh!

Pemilihan Josh Brolin sebagai Young K itu sangat tepat. Sampai berpikir, Lee Jones waktu muda ya mukanya Brolin itu. Sementara Lee Jones itu sudah tuirrrrrr banget. Kalo Will Smith mah biasalah, tampilan jagoannya seperti di film-film sebelumnya.

Oia, yang sangat mengganggu adalah sosok aliennya ga lucu lagi, tapi cenderung menjijikkan. Guyonannya juga ga selucu dan fresh di film terdahulu. Hahaha


Tidak ada komentar: