Rabu, 17 Februari 2010

Alvin and the chipmunk squekquek - Tidak lebih baik dari 1

Genre : Kids and family
Score : 2 of 5 stars

Perjalanan 3 chipmunks imut yang bisa nyanyi berlanjut lagi di layar lebar. Kalo sebelumnya hanya menceritakan kisahnya dari hutan sampe ke metropolitan dan akhirnya terjebak dalam dunia showbiz, nah di sequelnya kali ini, mereka mencoba memasuki kehidupan normal laiknya "manusia biasa"

Dave mengnginkan ketiga "anak"nya juga merasakan pendidikan. Maka dikirimlah mereka ke sekolah Di sini mereka merasakan gejolak anak muda seperti teenager lainnya. berlomba memperebutkan popularitas dan perhatian para wanita-wanita muda dan cantik.

Sementara itu, Ian si tokoh Antagonis di seri 1, ternyata masih ga kapok. Kali ini dia mencari jalan agar kejayaannya bisa kembali diraih. Gayung bersambut, karena tiba-tiba ada 3 chipmunks cewek yang nyasar ke tempatnya. Nah 3 chipmunks cewe inilah yang akan menjadi saingan Alvin dan saudara2nya memperebutkan popularitas dan perhatian para chipmunks mania!

Secara keseluruhan, tidak ada hal yang baru yang ditawarkan Alvin. Entah kenapa sense of music dalam squekquel ini tidak terlihat menonjol sebagaimana di seri pertamanya. Padahal poin itulah yang membuat saya selalu menyukai alvin dkk.

Kisah Toby, pengawas Alvin dkk selama sekolah, juga terasa garing.

Satu-satunya yang membuat saya betah adalah kegemesanku melihat mahluk berekor ini beraksi. Terutama Theodore dan Britanny (?) mereka chubby dan menggemaskan! Hehehe...



Semoga film berikutnya bisa lebih mengejutkan terutama lagu dan musicnya! Mampu membuat penontonnya bergoyang atau bersenandung mengikuti suara cempreng tapi merdu sang chipmunk!

2 komentar:

Dhyn Hanarun mengatakan...

baru nonton yang pertamanya uy.
emang bakal ada sekuel lagi?

Kacamata mengatakan...

Naga2nya sih begitu!
Sequel nya akan berlanjut, mengingat sambutan pasar masih respon baik