Kamis, 21 Oktober 2010

Doctor Who : Planet of The Dead

Genre : Science Fiction + Fantasy
Score : 3.5 of 5 stars

Film ini gw temukan di lapak DVD Stasiun kereta dekat rumah. Karena temanku sering membahas dan memberikan angka fantastis untuk serialnya, makanya saya pun membeli. Sebenarnya belinya udah lama tapi baru sempat nonton semalam :D

Entah film ini film lepas dari Doctor Who atau dibuat khusus untuk penggemar DW nya, karena durasinya sangat singkat untuk ukuran film. Hanya berkisar 60 menitan. Ya, hampir sama dengan durasi satu episodenya.

Ceritanya diawali dengan perampokan barang kuno pada sebuah museum oleh Katrina. Adegan perampokannya biasa. Dari atap terus bergelantungan. Kemudian Katrina ketahuan dan akhirnya menyusup ke dalam sebuah bus untuk membantunya melarikan diri. Sesaat sebelum pintu bus tertutup, sosok misterius yang ternyata DW ikut naik.

Polisi menyadari keberadaan Katrina di dalam bus, kemudian membuntuti dan mengepung bus tersebut sampai ke dalam terowongan. Anehnya Bus itu tiba-tiba menghilang.

Bus yang ditumpangi DW dan Katrina itu ternyata terjebak dalam Wormhole yang membawa mereka ke Planet of the Dead. Sebuah planet dengan gurun pasir yang luas. DW mendeteksi kalo pasir itu aneh dan tidak seperti biasanya. Diapun dengan cepat menyadari keberadaan wormhole.

Hanya saja untuk kembali dibutuhkan sebuah kendaraan, sementara busnya sudah rusak dan terperosok dalam gurun pasir. Seluruh penumpang akhirnya bahu membahu untuk bisa kembali ke bumi.



Sosok misterius DW ini mungkin terasa aneh di mataku. Mungkin karena saya tidak oernah melihat serialnya sebelumnya. Jadi beberapa pertanyaan berkelebat di kepala tidak terjawab. Dari mana asalnya, kenapa dia bisa mengetahui dan bisa mengatasi keberadaan wormhole itu. Terus ada part dia bilang ke Katrina kalo dia itu adalah Alien. Ga tau deh...

Hanya saja, saya sukanya karena penyelesaian masalah tidak digambarkan secara heroic. DW adalah sosok jenius yang juga bisa bingung dan panik. Penyelesaiannya ga masuk akal memang tapi tidak lebay. Satu lagi meski filmnya futuristic dan penuh dengan bau teknologi, film ini tidak memiliki special effect yang berlebihan. Simple dan sangat sederhana, but i like it.

Salah satu kekuatannya adalah jalan ceritanya ngalir. Terstruktur rapi, jelas dan sangat mengalir. Emosi dan ketegangan cerita dinamikanya bagus, tapi, sekali lagi, tidak berlebihan.

Sayangnya serial ini tidak bisa ditemukan di saluran tv manapun di Indonesia. Mungkin salah satu caranya hunting DVDnya atau download di internet. Biar bisa lebih ngerti sosok DW dengan police public call box nya.


2 komentar:

Azimat Berduri mengatakan...

wah senang rasanya tahu ada penggemar Doctor Who lain hehe.

film (sebenarnya sih episode khusus TV) ini gak lepas dari serial DW kok, ini salah satu cerita-cerita terakhirnya Doctor, buktinya kan di terakhir



waktu dia menolak si pencuri untuk menemaninya dia kan mengacu ke companion2 sebelomnya yg bernasib jelek, krn itu, sampe regenerasinya, DW yg ini sendirian

Kacamata mengatakan...

@Azima berduri : Lo harus kenalan dengan teman gw di sini http://hanitje.multiply.com/
dia yang "meracuni" gw utk suka dengan serial ini :D

Btw thanks for coming di blog gw dan mau ngasih komen.

Thanks infonya juga!